UNIVERSITAS BALI INTERNASIONAL
INTELLIGENCE TO BE ADVANCE
Alamat : Jl. Seroja, Gang Jeruk, Kelurahan Tonja Denpasar Utara, Bali 80239
Telp : (0361) 4747770 | 081238978886 | 085924124866
Email : iik.medali[at]gmail.com
UNIVERSITAS BALI INTERNASIONAL
INTELLIGENCE TO BE ADVANCE
Tentang Kami
Tentang Kami

Bagian Administrasi Kemahasiswaan adalah bagian yang memberikan pembinaan administrasi kemahasiswaan di lingkungan Universitas Bali Internasional. Bagian ini juga turut memfasilitasi pendirian organisasi kemahasiswaan (Badan Eksekutif Mahasiswa, Unit Kegiatan Mahasiswa, dan Himpunan Mahasiswa), maupun berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh organisasi-organisasi tersebut.

Organisasi kemahasiswaan Universitas Bali Internasional merupakan cermin aktualisasi fungsi mahasiswa serta wadah untuk mengembangkan kemampuan, minat, bakat serta potensi mahasiswa dalam bidang akademik dan non akademik. Adapun Organisasi kemahasiswaan yang terdapat di Institut Ilmu Kesehatan Medika Persada Bali adalah Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), Himpunan Mahasiswa Program Studi (HIMA Prodi). Berikut adalah pengertian dari tiap organisasi kemahasiswaan di atas.

  1. Badan Eksekutif Mahasiswa yang selanjutnya di singkat BEM adalah organisasi kemahasiswaan intra kampus yang melaksanakan fungsi eksekutif di lingkungan Universitas Bali Internasional.
  2. Unit Kegiatan Mahasiswa selanjutnya disingkat UKM adalah wadah kegiatan mahasiswa untuk mengembangkan minat, bakat, kegemaran dan kreativitas serta kerohanian mahasiswa di Universitas Bali Internasional.
  3. Himpunan Mahasiswa yang selanjutnya disebut HIMA adalah organisasi mahasiswa di tingkat Program Studi yang juga memiliki fungsi eksekutif namun hanya dalam ruang lingkup Program Studi.