UNIVERSITAS BALI INTERNASIONAL
INTELLIGENCE TO BE ADVANCE
Alamat : Jl. Seroja, Gang Jeruk, Kelurahan Tonja Denpasar Utara, Bali 80239
Telp : (0361) 4747770 | 081238978886 | 085924124866
Email : iik.medali[at]gmail.com
UNIVERSITAS BALI INTERNASIONAL
INTELLIGENCE TO BE ADVANCE
Dies Natalis UNBI Ke-7
  11 October 2022 - Dibaca 480 kali
  Oleh Administrator

Universitas Bali Internasional (UNBI) menggelar dies natalis ke-7 yang mengusung tema "Sinergi Universitas Bali Internasional Dalam Penguatan Reformasi Kesehatan Indonesia" di Denpasar, Senin (10/10).

Rektor UNBI Prof.Dr.dr.I Made Bakta Sp.PD (KHOW) semakin menguatkan sinergi dalam memajukan kampus “Menjadi Perguruan Tinggi Yang Profesional, Unggul dan Bebudaya di Tingkat Nasional dan Internasional Pada Tahun 2035”.

Hal itu ditegaskan dalam menghadapi era digitalisasi (era dunia terbuka). "Networking menjadi kata kunci sukses dalam era digital," kata Prof Bakta.

Untuk itu, mahasiswa agar mengoptimalkan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dalam mengasah dan mengisi pengetahuan sehingga lulus kuliah benar-benar siap bekerja dan bersaing. 

"Mas Nenteri telah mendorong hal itu,  diusahakan kehadiran UNBI bisa bermanfaat bagi masyarakat. Tetap beryukur meski masih ada kekurangan. Yakin dengan kerjasama antar lembaga dapat makin berdampak positif bagi masyarakat," ujarnya. 

Dalam ajang itu,  UNBI memberikan penghargaan kepada dosen yang berprestasi bidang publikasi yakni  Dr. Drs. I Ketut Tunas, M.Si (Publikasi Juara 1), I Made Agus Mahardiananta, ST., MT (Publikasi Juara 2) dan I Made Agus Mahardiananta, ST., MT (Publikasi Juara 3).

Segi penelitian, total dana dari UNBI: Rp 456.939.500 (masih dalam proses pengajuan), Penelitian Hibah Dikti sebanyak 14  penelitian Dosen Pemula (PDP) dengan dana Rp 250.788.000. Penelitian Kolaborasi Internasional (Jepang) – multi years 2020 – 2024 Rp 543.000.000 Culture and Health Lab, Monash University Malaysia.

Sedangkan segi pengabdian kepada masyarakat, telah dilakukan 13 pengabdian kepada  masyarakat, Matching Fund (KEDAIREKA RISTEK DIKTI) dengan MITRA KOMINFO RI dengan dana Rp 760.747.300.

Prestasi UNBI Bidang Kemahasiswaan 2022 yakni (1) Juara III Dalam Kegiatan Pidato Bahasa Bali Tingkat LLDikti Wilayah VIII Tahun 2021/2022, (2) Terpilih Menjadi Putra Kampus dalam kegiatan Pemilihan Putra-putri Kampus Ajeg Bali Tahun 2021/2022 dan (3) Meraih hibah dari Kemendikbud Ristek dalam kegiatan Program Kreativitas Mahasiswa Tahun 2022.

Pengembangan Inkubator Bisnis telah melaksanakan UNBI Entrepreneur EXPO 2021 dengan menghadirkan 20 Tenant incubator Bisnis diantaranya 5 Dari Produk Kesehatan dan 15 dari produk umum seperti Cuci Sepatu, Jualan Dupa, Berbagai makanan,  dan minuman tradisional bali.

Bahkan Inkubator Bisnis telah menfasilitasi mahasiswa untuk ikut lomba Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) 2022 dengan diikut oleh 5 kelompok mahasiswa, termasuk menfasilitasi mahasiswa dalam Wirausaha Merdeka di Universitas Udayana (Unud).

Rektor Prof Bakta berencana akan mengkonsolidasi Prodi baru, akreditasi dan reakreditisasi,  peningkatan kualitas SDM,  peningkatan akuntibilitas dan transparansi sistem keuangan, peningkatan satuan pengawasan internal, peningkatan strategi rekruitmen mahasiswa.

UNBI juga menambah jumlah penelitian,  publikasi, HAKI dan kualitas jurnal. 

Sementara itu, Kepala LLDikti Wilayah VIII Gusti Lanang Bagus Eratodi mengharapkan, UNBI kampus swasta di Bali yang masih muda, namun memiliki peran aktif majukan kualitas SDM. 

Dengan bertambahnya usia UNBI, networking bisa semakin luas dan penerapan MBKM.

Beragam Prodi UNBI yang dimiliki, penerapan MBKM bisa semakin tercapai dan mahasiswa bisa mendapatkan pengetahuan semakin lengkap, karena tantangan dunia kerja semakin kompleks dan kompetitif.

Acara tersebut semakin meriah ditandai dengan pemotongan tumpeng dan penampilan seni budaya. (ARR/001)

Sumber : https://atnews.id/portal/news/15377