UNIVERSITAS BALI INTERNASIONAL
INTELLIGENCE TO BE ADVANCE
Alamat : Jl. Seroja, Gang Jeruk, Kelurahan Tonja Denpasar Utara, Bali 80239
Telp : (0361) 4747770 | 081238978886 | 085924124866
Email : iik.medali[at]gmail.com
UNIVERSITAS BALI INTERNASIONAL
INTELLIGENCE TO BE ADVANCE
Penyerahan SK Tentang Ijin Penyatuan STIA Denpasar Ke Universitas Bali Internasional
  2 August 2022 - Dibaca 944 kali
  Oleh Administrator

Penyerahan Keputusan Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nomor 455/E/0/2022 tentang lzin Penyatuan Sekolah Tinggi llmu Administrasi (STIA) Denpasar di Kota Denpasar. Ketua Yayasan Anugerah Husada Bali Indonesia (AHBI)  Dr. I Nyoman Gede Astina M.Pd.,CHT.,CHA yang menyerahkan Keputusan Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Republik Indonesia tentang Penyatuan Sekolah Tinggi llmu Administrasi (STIA) Denpasar ke Universitas Bali International (UNBI) kepada Rektor UNBI Prof. Dr.dr. I Made Bakta. Sp.PD-KHOM. di Denpasar. Jumat (29/7/2022).

lzin tersebut telah diberikan ke UNBI di Kota Denpasar yang diselenggarakan oleh Yayasan Anugerah Husada Bali Indonesia yang diserahkan oleh Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah VIII Dr. Ir. I Gusti Lanang Bagus Eratodi ST MT IPU,ASEAN. Eng di Denpasar. Selasa (5/7/2022).       

Selain Penyerahan Keputusan Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Republik Indonesia tentang Penyatuan STIA Denpasar ke UNBI. Acara itu sekaligus Peluncuran dua Program Studi (Prodi) baru yakni Hukum dan Hubungan International (HI). Untuk itu UNBI sudah memiliki 15 Program Studi dari 11 Program Studi yang ada. Dimana dua Prodi dari STIA yakni Administrasi Publik dan Administrasi Bisnis. Ketua Yayasan AHBI mengharapkan HI UNBI menjadi Prodi andalan, satu-satunya Perguruan tinggi Swasta di Bali yang memiliki jurusan tersebut. Diharapkan Prodi HI bisa menjadi pilihan siswa yang menempuh Hubungan Internasional.